Jangan Sampai Terlewatkan! Waktu Doa yang Mustajab Saat Bulan Ramadhan
Di bulan suci Ramadhan banyak keberkahan yang diberikan oleh SWT pada umat Muslim, salah satunya doa-doa serta hajat yang diminta kelak akan dikabulkan. Saat meminta doa kepada Allah SWT ada waktu-waktu yang mustajab lho, nah di waktu tersebut doa-doa serta hajat yang kamu minta akan diijabah oleh-Nya.
Dok. Pinterest.com
1. Doa saat sahur
Waktu pertama ketika kamu meminta doa dan akan didengar serta diijabah doanya adalah saat sedang sahur. Saat yang tepat ketika kamu membacakan niat sahur sekaligus meminta doa serta hajat yang diinginkan.
“Rabb kita turun ke langit dunia ketika tersisa sepertiga malam terakhir. Lantas Allah berfirman, “Siapa saja yang berdoa kepada-Ku, maka akan Aku kabulkan. Siapa yang meminta kepada-Ku, maka Aku beri. Siapa yang meminta ampunan kepada-Ku, maka akan Aku ampuni.” (HR. Bukhari dan Muslim).
2. Doa menjelang berbuka puasa
Waktu mustajab lainnya adalah saat menjelang buka puasa, dikatakan Allah SWT akan mendengar semua doa kita di waktu tersebut.
“Sesungguhnya orang yang berpuasa memiliki doa yang tidak tertolak pada saat berbuka.” (HR Ibnu Majah)
3. Doa di hari Jumat
Terakhir doa yang pasti diijabah oleh Allah SWT yang dibacakan di hari Jumat. Hari tersebut dikatakan hari yang suci dan penuh berkah, sehingga jangan lupa panjatkan doa-doa serta hajat yang kamu inginkan.
“Di hari Jumat terdapat suatu waktu yang tidaklah seorang hamba muslim yang ia berdiri melaksanakan shalat lantas dia memanjatkan suatu doa pada Allah bertepatan dengan waktu tersebut melainkan Allah akan memberi apa yang dia minta.” (HR. Bukhari, Muslim, Ahmad).
DISKON UP TO 50% OFF
Lihat koleksi sekarang