Skip to content

Cart

Your cart is empty

Article: Yuk, Hafalkan Doa Selamat Dunia Akhirat!

Yuk, Hafalkan Doa Selamat Dunia Akhirat!

Yuk, Hafalkan Doa Selamat Dunia Akhirat!

Salah satu pedoman hidup setiap manusia adalah dengan berdoa. Kalau untuk umat Muslim selain berdoa biasanya akan menjalankan ibadah Sholat 5 waktu serta berbagai Sholat Sunnah seperti Tahajud, Dhuha, sampai Istikharah. 

 

Doa Selamat

Kembali lagi dengan doa, salah satu doa yang selalu dibaca tiap hari adalah doa selamat dunia akhirat. Berikut Duha Muslimwear telah merangkum doa selamat dunia akhirat latin & terjemahannya. 

للّٰهُمَّاِنَّانَسْئَلُكَسَلَامَةًفِىالدِّيْنِ،وَعَافِيَةًفِىالْجَسَدِوَزِيَادَةًفِىالْعِلْمِوَبَرَكَةًفِىالرِّزْقِوَتَوْبَةَقَبْلَالْمَوْتِوَرَحْمَةًعِنْدَالْمَوْتِوَمَغْفِرَةًبَعْدَالْمَوْتِ اَللّٰهُمَّهَوِّنْعَلَيْنَافِيْسَكَرَاتِالْمَوْتِ،وَنَجَاةًمِنَالنَّارِوَالْعَفْوَعِنْدَالْحِسَابِ

Allaahumma innaa nas aluka salaamatan fid diin, wa 'aafiyatan fil jasad, wa ziyadatan fil 'ilmi, wabarokatan dir rizqi, wa taubatan qoblal maut, warohmatan indal maut, wa maghfirotan ba'dal maut. Allaahumma hawwin 'alainaa fii sakarootil maut, wan najaata minan naar, wal 'afwa indal hisaab.

Artinya: "Ya Allah, sesungguhnya kami memohon kepada-Mu keselamatan ketika beragama, kesehatan badan, limpahan ilmu, keberkahan rezeki, tobat sebelum datangnya maut, rahmat pada saat datangnya maut, dan ampunan setelah datangnya maut. Ya Allah, mudahkanlah kami dalam menghadapi sakaratul maut, berikanlah kami keselamatan dari api neraka, dan ampunan pada saat hisab."

Tahukah kamu keutamaan dari membaca doa selamat dunia akhirat? Pertama akan mendapatkan keselamatan baik saat kita di dunia maupun akhirat, selain itu dijauhkan dari siksa api neraka, serta akan dijauhkan dari bencana atau malapetaka.