Skip to content

Cart

Your cart is empty

Article: Styling Busana Casual untuk Kamu yang Baru Pakai Hijab

Styling Busana Casual untuk Kamu yang Baru Pakai Hijab
Must Read

Styling Busana Casual untuk Kamu yang Baru Pakai Hijab

Buat kamu yang baru saja memutuskan untuk memakai hijab, pasti penampilan sehari-harimu akan berubah. Yang biasanya rambut dibiarkan tergerai kini akan ditutup hijab dan dalam memilih busana kini pilih atasan serta bawahan yang dapat menutup seluruh tubuh.

Tapi tak perlu khawatir akan kesulitan saat styling busananya, kamu tetap bisa berpenampilan casual seperti gayamu sehari-hari saat berhijab. Duha Muslimwear ingin membagikan 4 tips mix & match busana agar tercipta Ootd hijab casual. Seluruh tips yang ditampilkan simpel dan tidak butuh effort besar untuk menirunya! 

1. Pilih tas model catchy pelengkap penampilan

Ootd hijab casual

Dok. Instagram.com/hananalbadri

Tips pertama buat para pemula, model baju yang bisa jadi pilihanmu tanpa harus membeli adalah cardigan tanpa motif dan pakai sama celana palazzo. Tinggal pakai sneakers, jadi deh Ootd hijab casual! Nah, biar nggak nampak plain berikan kesan catchy dan memakai model tas model statement. Seperti tas ukuran besar, disebut-sebut tas berukuran besar akan nge-trend di tahun ini. 

2. Pakai outerwear biar Ootd statement

Ootd hijab casual

Dok. Instagram.com/hananalbadri

Penampilanmu akan lebih berkesan dan kelihatan modis saat kamu padukan kemeja dan celana kulot warna yang sama dengan long outerwear, bisa model kimono, oversized blazer hingga trench coat. Pilihan alas kaki bisa sneakers maupun ballet shoes dan usahakan warna sepatumu serupa dengan outerwear yang kamu pakai.

3. Outfit warna colorful, wajib ada dilemarimu!

Ootd hijab casual

Dok. Instagram.com/hananalbadri

Coba lebih berani menggunakan busana dengan warna yang cerah yuk sesekali! Biar nggak ribet pilih busana 1 set atau two piece outfit yang warnanya cerah seperti pink, orange hingga biru. Jadilah Ootd hijab casual ketika kamu memakai sepatunya model sneakers.

4. Sepatu kece model high sneakers

Ootd hijab casual

Dok. Instagram.com/hananalbadri

Kalau kamu ingin berpenampilan minimalis dengan busana serba hitam, memakai kemeja lengan panjang serta celana jeans bisa membuatnya nggak kelihatan basic saat pilih model sepatu seperti high sneakers untuk membuat gaya casual jadi jauh lebih modis.